thepromax – Seorang YouTuber gadget dengan handle Max Tech menguji performa laptop MacBook Air terbaru yang ditenagai dengan chip atau prosesor laptop terkuat Apple saat ini, M3. Dalam pengujian yang diunggah dalam sebuah video, ia menemukan satu hal yang cukup menarik, di mana chip M3 di MacBook Air ini ternyata bisa menahan temperatur panas hingga lebih dari 100 derajat Celcius ketika menjalankan beban kerja “berat”. Nah, hasil ini ia dapat setelah MacBook Air M3 15 inci miliknya menjalankan pengujian beban kinerja visual melalui platform benchmarking 3D Mark. Baca juga: Apple Rilis MacBook Air dengan Chip M3, Ini Harganya Mode yang dipakai dalam pengujian ini adalah 3D Mark Wildlife Stress Test, dan dalam pengujian ini, Max Tech memantau chip M3 yang ada di dalam laptop dia memiliki peningkatan suhuh hingga ke angka maksimal 114 derajat Celcius.
Hal serupa ditemui ketika Max Tech menguji MacBook Air M3 dengan aplikasi pengujian grafis platform benchmarking Cinebench. Di pengujian ini, temperatur prosesor MacBook Air M3 ternyata juga menyentuh angka tertinggi di 114 derajat Celcius. Max Tech menyebut bahwa suhu yang didapat prosesor ini bisa dibilang cukup wajar. Sebab, sama seperti MacBook Air lainnya, MacBook Air M3 juga tidak dibekali dengan komponen kipas untuk mendinginkan “jeroan” laptop. Sebagai perbandingan, Max Tech juga melakukan pengujian yang sama dengan MacBook Pro M3 14 inci yang notabene memiliki kipas di dalamnya. Baca juga: MacBook Pro M3 Fakir RAM, Dibela Bos Apple-Diuji YouTuber Hasilnya, pengujian 3D Mark dengan mode serupa membuat suhu prosesor meningkat ke kisaran 114 derajat Celcius. Sementara untuk pengujian Cinebench, suhu prosesor MacBook Pro M3 berkisar di angka 103 derajat saja
Max Tech menyebut bahwa meski prosesornya panas, MacBook Air M3 masih bisa berjalan dengan normal, dan ketika panas, prosesor di laptop ini akan menurunkan kecepatan dan konsumsi dayanya. Dengan begitu, MacBook Air M3 akan tetap bisa dipakai kerja dan aktivitas dengan aman meski temperatur prosesornya tinggi. Nah, terlepas dari temperatur, untuk skor performanya sendiri, dalam pengujian 3D Mark, MacBook Air M3 15 inci memiliki skor performa 5.916 poin, sedikit lebih rendah dibanding MacBook Pro M3 14 inci dengan 7.933 poin. Lalu untuk pengujian Cinebench, MacBook Air M3 15 inci mendapatkan skor pengujian 591 poin, sedikit lebih rendah pula dari MacBook Pro M3 14 inci dengan 644 poin, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari kanal YouTube.com, Kamis (14/3/2024).